Anggota DPR Papua (Laurenzus Kadepa), Dengan Tegas Menyatakan TNI/POLRI, Satpol-PP dan ORMAS Reaksioner Hentikan Rasisme, Manusia Papua Bukan Monyet

(Gambar/Media Koran Kejora)
PORT-NUMBAY PAPUA, Tikomemedia.com (Sabtu, 17 Agustus 2019 - 17:30 WIT). Anggota DPR Papua (Laurenzus Kadepa) "Dengan Tegas Menyatakan TNI/POLRI, Satpol-PP dan ORMAS Reaksioner Hentikan Rasisme, Manusia Papua Bukan Monyet. Saya mendengar sebutan Monyet, Gorila, dll terhadap orang Papua sungguh sangat menyakitkan. Terlepas dari kepentingan politik tertentu, saya meminta dengan hormat :
  1. Kepada pemerintah kota Malang, Surabaya & Jogyakarta harus segera berkordinasi untuk memulangkan warga Jawa dari Papua.
  2. Pemerintah Provinsi Papua segera menyiapkan anggaran untuk memulangan masyarakat dan mahasiswa Papua dari pulau Jawa dan sekitarnya.
  3. Pemerintah Provinsi Papua segera berpikir membangun perguruan tinggi baru atau mendorong perguruan tinggi negeri dan swasta yang ada di Papua agar mahasiswa Papua tetap kuliah di Papua dan Luar negeri.
  4. Orang Jawa segera tinggalkan Papua, dan orang Papua tinggalkan pulau Jawa adalah solusi menuju negara kita ( NKRI ) aman.
  5. Jangan seenaknya saling merendahkan harga diri bangsa tertentu.
  6. Menginjak-injak  nilai dan martabat manusia Ciptaan Tuhan Yang Maha Kuasa
  7. Segera dibicarakan dan disepakati oleh para bupati, walikota dan gubernur se Indonesia untuk menjadi suatu keputusan bersama menuju Indonesia yang maju yang berkeadilan rukun, damai dan
  8. Mengencam tindakan Refresifitas yang dilakukan TNI/POLRI, Satpol-PP, dan ORMAS Reaksioner terhadap Mahasiswa Papua di kota Surabaya dan Malang
Pernyataan saya tidak berunsur politik tertentu, tidak juga menyalahkan dan menyudutkan pihak manapun, tetapi ini sebatas usulan dari sekian usulan pakar, tokoh, intelektual demi menjaga kokohnya negara Indonesia yang kita cintai bersama. Tutur (Laurenzus Kadepa, Anggota DPR Papua)

Date (Port-Numbay Papua, 17 Agustus 2019 - 16:30 WIT)
Sumber Data (Laurenzus Kadepa, Anggota DPR Papua)
Editor (Kevin Bob Tujuh Suku, Anggota Tikomemedia.com)

About TONGOIKALNEWS.COM

Aktivis Independen Papua dan juga Jurnalis Tikomemedia.com - Majalahwekonews.com

0 Comments:

Diberdayakan oleh Blogger.